Proyek Siluman Terjadi di Pemkab Sidoarjo, Sekjen LSM Pemuda LIRA Ungkap ke Publik

 
Foto:Ist
SIDOARJO||KABARZINDO.com- Proyek tanpa lelang ditemukan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sidoarjo. Proyek tersebut digunakan untuk renovasi ruang Wakil Bupati. Permainan nakal bagi-bagi anggaran APBD ke kontraktor anak emas Pemkab awal mula adanya nepotisme.

Hal tersebut disebutkan oleh Sekjen LSM Pemuda LIRA Jatim, Hertanto "Proyek itu kalo nilai mencapai 50 juta sampai 200 juta wajib dimunculkan ke Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) selaku Lembaga lelang proyek. Kita mengenal istilah proyek 200 kebawah itu non tender, kalo nilai 200 juta ke atas itu sudah lelang," Ungkap Hertanto kepada awak media, Selasa (18/2/2025). 

Jika sebuah proyek tidak ada di LPSE ada apa proyek ini disembunyikan dari Lembaga resmi? 

Dari pantauan media ini di lokasi, selain melakukan pekerjaan renovasi rumah dinas wakil bupati di jalan Sultan Agung. Juga melakukan renovasi ruang kerja wakil bupati yang berlokasi di dalam kantor Pemkab Sidoarjo. 

"Apalagi kalo melihat beberapa pekerjaan di rumah wakil bupati, dalam proses pengecatan menggunakan cat premium atau cat mahal. Ada apa kongkalikong pemilik pekerjaan dengan pihak kontraktor," Ujarnya.

Masih dikatakan Hertanto, jika melihat kewenangan bidang pengelolaan aset daerah atau di Kabag Umum Pemkab Sidoarjo. 

"Jika tidak ada kongkalikong pihak Kabag Umum Pemkab Sidoarjo ungkapkan saja. Ini kan sudah eranya keterbukaan informasi publik, semakin informasi di tutup-tutupi maka ada kemungkinan benar adanya permainan jahat yang menguntungkan pihak-pihak tertentu," Tegas Hertanto.

Reporter:tim


 

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia