Plt Bupati Sidoarjo Apresiasi Kegiatan Penyerahan 125 Pohon Pule Dari CSR RS Mitra Keluarga


RS Mitra Keluarga menyerahkan bibit pohon Pole sebanyak 125 pohon.fotoTri

SIDOARJO||KABARZINDO.com– Plt Bupati Sidoarjo, H. Subandi memberikan apresiasi atas kontribusi Mitra Keluarga Regional Jawa Timur melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) yang dilaksanakan di kantor Kecamatan Buduran, Minggu (9/2/2025) pagi.

Dalam kegiatan tersebut, RS Mitra Keluarga menyerahkan bibit pohon Pole sebanyak 125 pohon serta dilakukan penanaman secara simbolis di depan kantor Kecamatan Buduran, 
sebagai langkah nyata untuk menjaga kelestarian dan keindahan lingkungan. 

Plt Bupati Sidoarjo H. Subandi menyampaikan terima kasih kepada Mitra Keluarga Regional Jawa Timur atas perhatian dan kepedulian terhadap lingkungan penghijauan.

 Program CSR seperti itu, menurutnya, sangat penting dalam mendukung untuk mengurangi polusi udara serta penghijauan kota Sidoarjo. 

"Semoga langkah ini menjadi inspirasi bagi perusahaan lain untuk ikut berkontribusi.Kita tidak terlalu meminta yang berlebihan yang penting ada partisipasi kepada pemerintah daerah untuk memajukan terutama menjaga kebersihan,"ungkapnya. 

“Sinergi seperti ini menjadi kunci keberhasilan pembangunan. Tidak hanya memberikan manfaat bagi masyarakat secara langsung, tetapi juga menjaga lingkungan agar tetap lestari bagi generasi mendatang,” tambahnya.


Sementara itu, Direktur Mitra Keluarga Regional Jatim, dr Sri Maryati
 menerangkan kegiatan tersebut merupakan wujud nyata komitmen Mitra Keluarga untuk mendukung pembangunan masyarakat dan menjaga kelestarian lingkungan di wilayah Sidoarjo. Bukan hanya memperhatikan pelayanan kesehatan saja tapi juga memperhatikan kesehatan lingkungan sehingga menciptakan lingkungan yang hijau, sehat dan asri. 

“Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen kami dalam memperhatikan kesehatan lingkungan namun kita juga menyatuhkan langkah upaya menciptakan Sidoarjo, menjadi lebih hijau, asri dan berkelanjutan,"ungkapnya.

Ia juga menambahkan bahwa program CSR itu bertujuan untuk  meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Hal ini bagian penting dari kesejahteraan masyarakat yaitu sehat lingkungan dan nyaman. 

"Kenapa bibit pohon pule yang kami pilih, karena banyak manfaatnya selain dapat menyerap dari polusi udara juga dapat memberikan keteguhan dan memperbaiki kualitas udara. Semoga penghijauan ini dapat memberikan manfaat jangka panjang untuk masyarakat Sidoarjo," tutur Sri Maryati direktur Mitra Keluarga Regional Jawa Timur. 

Acara tersebut turut dihadiri Direktur Mitra Keluarga Regional Jatim, dr Sri Maryati,Plt Bupati Sidoarjo, Sekda, kepala dinas DLHK Sidoarjo, Dandim 0816, Kapolsek dan Danramil 0816/3 Buduran serta Camat Buduran. 

Reporter:Tri


 

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia