Gotong Royong Bersihkan Saluran Air, Anggota Koramil 0816/07 Krembung Bersama Warga Cegah Banjir


 


Kerja bakti membersihkan saluran air pada Jumat (7/2) pagi.foto:sit

SIDOARJO||KABARZINDO.com– Dalam upaya mencegah terjadinya banjir saat musim hujan, anggota Koramil 0816/07 Krembung yang dipimpin oleh Batuud Koramil 0816/07 Krembung Peltu Ali, bersama unsur Forkopimcam dan masyarakat Desa Balonggarut, melaksanakan kerja bakti membersihkan saluran air pada Jumat (7/2) pagi. Kegiatan ini berlangsung di RT 5 dan RW 3 Desa Balonggarut, Kecamatan Krembung, dengan diikuti sekitar 60 peserta. 

Hosting Unlimited Indonesia
Kerja bakti ini juga dihadiri oleh Camat Krembung Hari Nopsijadi, SH., MH., Kapolsek Krembung AKP Nanang Mulyono, SH., serta Kepala Desa Balonggarut Anang Pujiharjo beserta perangkat desa. Kehadiran mereka menunjukkan dukungan penuh terhadap kegiatan yang bertujuan menjaga kebersihan lingkungan dan kelancaran saluran air agar tidak tersumbat.
Dalam kegiatan tersebut, seluruh peserta berkumpul di lokasi yang telah ditentukan sebelum bersama-sama memulai pembersihan saluran air. Dengan semangat gotong royong, mereka membersihkan sampah dan sedimentasi yang berpotensi menghambat aliran air.

Batuud Koramil 0816/07 Krembung Peltu Ali menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap lingkungan dan masyarakat. "Kerja bakti ini adalah bagian dari komitmen kami untuk selalu hadir dan berkontribusi dalam menjaga lingkungan. Dengan kerja sama yang baik antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat, diharapkan dapat mencegah terjadinya banjir serta menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat," ujar Peltu Ali.

Hosting Unlimited Indonesia
Kegiatan berjalan dengan lancar, tertib, dan aman. Masyarakat menyambut baik inisiatif ini dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara berkala untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitar.
Hosting Unlimited Indonesia