SIDOARJO||KABARZINDO.com– Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan warganya, Babinsa Koramil 0816/01 Sidoarjo, Serda Yuli Astono, turun langsung membantu warga memperbaiki saluran air yang tersumbat di RT. 09/RW. 03, Kelurahan Pekauman, pada Kamis (6/1/2025).
Dalam kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) ini, Serda Yuli Astono berinteraksi dengan warga sekitar, mendengarkan keluhan mereka, serta bergotong royong membersihkan saluran air yang mengalami penyumbatan akibat tumpukan sampah dan sedimentasi tanah.
Serda Yuli Astono menyampaikan bahwa perbaikan saluran air ini penting untuk mencegah genangan dan potensi banjir di lingkungan tersebut. “Kondisi saluran yang tersumbat bisa menyebabkan banjir saat hujan deras. Oleh karena itu, kita bersama-sama membersihkan agar aliran air kembali lancar,” ujarnya.
Warga setempat mengapresiasi kepedulian Babinsa yang selalu hadir dan sigap membantu mengatasi permasalahan di lingkungan mereka. “Terima kasih kepada Pak Babinsa yang selalu peduli dan ikut turun langsung membantu kami,” ujar salah satu warga.
Kegiatan seperti ini menunjukkan sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga kebersihan serta kenyamanan lingkungan, sekaligus mempererat hubungan antara Babinsa dengan warga binaannya.