SIDOARJO||KABARZINDO.com – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Desa Candinegoro, Kecamatan Wonoayu, menggelar Gebyar Maulid yang berlangsung penuh khidmat dan meriah pada Senin malam (16/9). Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh agama, perangkat desa, serta masyarakat setempat yang turut memeriahkan peringatan penuh makna tersebut.
Hadir dalam acara ini, Serma Anjar, Babinsa Desa Candinegoro, bersama Kades Candinegoro Bapak Semaun, Babinkamtibmas Candinegoro Aipda Muslikin, dan tokoh agama setempat KH Saad Romli. KH Saad Romli juga memberikan tausiah tentang keteladanan Nabi Muhammad SAW, yang disambut antusias oleh warga Desa Candinegoro dan sekitarnya.
Acara dimulai dengan pembukaan dan lantunan sholawat Nabi Muhammad SAW, menciptakan suasana yang penuh haru dan syukur. Sambutan dari Kades Candinegoro dan beberapa tokoh lainnya semakin menghidupkan semangat kebersamaan dalam peringatan tersebut. Ritual khas berebut gunungan menjadi puncak acara yang paling ditunggu oleh warga, menambah kemeriahan suasana.
Seluruh rangkaian kegiatan yang berlangsung berjalan dengan tertib, aman, dan lancar. Gebyar Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Candinegoro diharapkan dapat memperkuat tali silaturahmi antarwarga dan semakin menghidupkan nilai-nilai keagamaan di tengah masyarakat.