SIDOARJO||KABARZINDO.com- Rabu malam (21/02/2024) Anggota Babinsa Koramil 0816/06 Tanggulangin Sertu Yoyo Hadiri undangan Ruwatan Desa. Bentuk rasa syukur masyarakat Desa Penatarsewu pada tuhan yang mahakuasa mengadakan ruwatan desa bertempat di Desa Penatarsewu Rt.09 Rw.02 beberapa prosesi terselenggara dari ziarah pada makam sesepuh desa Mbah Sidi sampai puncak acara kemerihaan sholawat dengan di hadiri perwakilan Forkopika Kecamatan Tanggulangin Kabupaten Sidoarjo
Disampaikan Choliq selaku kepala Desa Penatarsewu dengan adanya kegiatan ruwatan desa, ini merupakan suatu bentuk rasa syukur masyarakat Desa Penatarsewu pada tuhan yang mahakuasa beberapa rangkaian prosesi terselenggara dan diikuti semua lapisan masyarakat
Lanjutnya." Puncak acara Desa Penatarsewu bersholawat bersama Al habib Anis Bin Shahab dengan harapan ruwatan desa bisa menolak bala dan bertambahnya rezki semua masyarakat Desa Penatarsewu apalagi dalam segi pertanian maupun perikanan
Masyarakat yang hadir sangat antusias mengikuti prosesi dari awal sampai puncak acara tersebut bahkan jalan desa Penatarsewu dipenuhi oleh lautan manusia, mudah mudahan ditahun yang berikutnya bisa terselenggara dengan kegiatan yang serupa.