SIDOARJO||KABARZINDO.com-Menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia RI ke 78, salah satu kegiatan yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat adalah adanya berbagai macam lomba dan pertandingan yang menarik dan unik.
Seperti pertandingan sepak bola antar Devisi PR Putra Maju Jaya yang berlangsung di lapangan Mlagi Desa Ngaban kecamatan Tanggulangin kabupaten Sidoarjo,Jumat (18/8/2023).
Kaum pria karyawan PR Putra Maju Jaya dengan cara yang berbeda, yaitu mengikuti pertandingan sepak bola menggunakan pakaian daster.
Aksi para pria di lapangan sepak bola tersebut mengundang tawa dari penonton yang rata-rata dari kalangan wanita, ditambah lagi tingkah yang lucu ditunjukkan para peserta dengan merebut bola sambil menari.
Wit seorang penonton pertandingan sepak bola daster tersebut mengaku pertandingan yang tidak lazim tetapi sangat lucu dan menghibur.
"Melihat bapak-bapak menggunakan daster dan memakai jilbab saja penonton sudah mulai tertawa, ditambah pula cara mereka merebut bola dengan menggunakan daster," ujarnya.
Menurut dia, ini cara yang sedikit berbeda dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-78 dan cukup menghibur sekaligus menggelikan.
"Coba saja lihat bapak-bapak pakai daster dan jilbab, lalu merebut bola dalam pertandingan futsal. Tentu ini sangat lucu dan mengundang tawa semua penonton," ujarnya.(Bs)