Personil kepolisian Polsek Tambaksari Melakukan Penjagaan Dan Pengamanan di Gereja


Polsek Tambaksari melakukan penjagaan dan pengamanan di gereja-gereja yang melaksanakan ibadah pada Hari Raya Kenaikan Isa Almasih.foto:bs

SURABAYA||KABARZINDO.com-personil kepolisian Polsek Tambaksari melakukan penjagaan dan pengamanan di gereja-gereja yang melaksanakan ibadah pada Hari Raya Kenaikan Isa Almasih.


Polsek Tambaksari melaksanakan Patroli Dan Pengamanan Ibadah Kenaikan Isa Almasih di Gereja Kristus Raja, Gereja Kristen Indonesia (GKI) yang ada di wilayah Kecamatan Tambaksari. Kamis (18/05/2023)

Penjagaan dan pengamanan di beberapa gereja ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Nasrani yang sedang melaksanakan ibadah kebaktian Hari Raya Kenaikan Isa Almasih.


Kapolsek Tambaksari Kompol Ari Bayuaji.,S.E.,S.I.K.,M.Si juga menyampaikan bahwa di wilayah kecamatan tambaksari di Gereja Kristus Raja dan Gereja Kristen Indonesia (GKI) yang melaksanakan kegiatan Ibadah Dalam rangka memperingati Kenaikan Isa Almasih.

Kapolsek Tambaksari Kompol Ari Bayuaji.,S.E.,S.I.K.,M.Si mengatakan bahwa kegiatan Patroli dan pengamanan gereja ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang kondusif guna memberikan rasa aman kepada Jemaat yang sedang melaksanakan kegiatan Ibadah Kenaikan Isa Almasih. Dengan kehadiran Polri di tempat rumah Ibadah dan juga mencegah terjadinya Tindak Pidana maupun gangguan lainnya saat masyarakat melaksanakan Kegiatan Keagamaan”pungkasnya.

Reporter:Bs


 

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia