Berkas Partai Garuda Dinyatakan Lengkap, 414 Bacaleg Siap Berebut 30 Kursi DPRD

 
Penyerahan berkas ke Kantor KPU Kota Kediri.(ft/Rohmad)
KEDIRI||KABARZINDO.com-Meski belum dinyatakan lolos, lantaran masih dalam tahap verifikasi dokumen administrasi, tercatat sebanyak 414 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) dari 17 partai yang mendaftar di KPU Kota Kediri bakal berebut 30 kursi anggota DPRD.

Jumlah tersebut bertambah usai partai Garuda menyerahkan dokumen pengajuan Bacaleg pada Jum'at (19/05/2023) siang.

Diketahui, Partai Garuda sebelumnya telah melakukan pendaftaran Bacaleg di kantor KPU, namun berkas  persyaratan dinyatakan belum lengkap. Sehingga tidak mendapat tanda terima pendaftaran Bacaleg. 
 
Bedasarkan informasi yang  disampaikan Ketua Partai Garuda Kota Kediri,  pada saat detik-detik terakhir pendaftaran Sistem Informasi Pencalonan (Silon) milik Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Garuda tidak bisa sinkron dengan KPU.

Ketua KPU Kota Kediri Pusporini Endah Palupi  mengatakan, Partai Garuda Kota Kediri telah mengajukan Kembali bakal Calon Anggota DPRD Kota Kediri pada Pemilu 2024.

"Partai Garuda telah menyerahkan dokumen Model B-Pengajuan-Parpol, Model B- Daftar Bakal Calon dan Surat Persetujuan dari Parpol ditingkat Pusat ke KPU Kota Kediri pada Jum'at  kemarin" Ujar Pusporini dalam release yang diterima kabarzindo.com, Sabtu pagi (20/05/2023)

Sampai hari ini, Kata Pusporini, 17 Partai Politik di Kota Kediri  dokumen pengajuan bakal calegnya sudah dinyatakan lengkap dan telah diberikan tanda terima dokumen.

"Jumlah Bakal Calon Anggota DPRD Kota Kediri sebanyak 414 orang, dengan rincian Laki-laki sebanyak 249 orang dan Perempuan sebanyak 165 orang" terang Ketua KPU 

Saat ini KPU Kota Kediri tengah melaksanakan proses verifikasi dokumen administrasi Bacaleg. Tahapan ini telah dimulai pada tanggal 15 Mei 2023 kemarin dan akan berakhir pada  23 Juni 2023 mendatang.

"Hasil akhir verifikasi dokumen administrasi akan diserahkan kepada Partai Politik pada tanggal 24 hingga 25 Juni 2023" Kata Pusporini 

Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Garuda Kota Kediri, Puhlevi Yudi Setiawan mengaku yakin, Bacaleg yang diusung partainya semua akan lolos verifikasi, 

"Kita akan mengikuti tahapan-tahapan selanjutnya, sampai semua sudah dinyatakan sebagai caleg partai Garuda oleh KPU Kota Kediri dan Kita siap bertanding" Ucapnya

Puhlevi juga menyebut, dalam pilihan legislatif (Pileg) tahun depan partai Garuda mengajukan 20 Bacaleg. 


"Dapil  satu 5 orang, dapil dua 3 orang dan dapil Mojoroto 12 orang" tutupnya.

Reporter:mad


 

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia