SIDOARJO||KABARZINDO.com- Pemerintah Kabupaten Sidoarjo meraih penghargaan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (PPD) Kinerja Terbaik Nasional oleh Kementerian Dalam Negeri RI. Penghargaan itu diterima langsung oleh Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali pada Peringatan Hari Otonomi Daerah (Otoda) ke - 27. Sabtu (29/4/2023) di Anjungan City of Makassar.
Kementerian Dalam Negeri menetapkan Kabupaten Sidoarjo menjadi daerah dengan kinerja terbaik nomor 5 nasional.
Capaian yang diraih Sidoarjo tersebut merupakan kinerja tahun 2022 dengan penilaian dari berbagai aspek meliputi menajamen pemerintahan daerah. Diantaranya progres capaian program kerja, pembangunan, inovasi daerah, administrasi pemerintahan dan hubungan antar lembaga yang selama kurun waktu tahun 2022 telah dilakukan dengan baik oleh Pemkab Sidoarjo.
Membangun sistem manajemen kolaboratif yang dilakukan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor sepanjang tahun 2022 dengan mengajak stakeholder untuk ikut berkontribusi membangun Sidoarjo menjadi penilaian positif dari pemerintah pusat.
Menjalin komunikasi aktif dengan kementerian/lembaga dengan tujuan memajukan daerah sebagaimana yang telah dilakukan oleh Bupati Muhdlor menjadi point tersendiri dalam penilaian kinerja pemerintah daerah.
Selain itu, keberhasilan dalam menggerakkan roda birokrasi dengan tujuan mempercepat tercapainya sasaran serta membangun sistem birokrasi efektif dan progresif menjadi indikator utama meningkatnya kinerja pemerintah daerah Sidoarjo dalam 2 tahun terakhir.
Usai menerima penghargaan dari Menteri Dalam Negeri RI M. Tito Karnavian, Bupati Ahmad Muhdlor yang hadir mewakili jajaran Pemkab Sidoarjo dan masyarakat menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak.
"Penghargaan ini adalah apresiasi dari pemerintah pusat kepada teman-teman birokrasi serta masyarakat Sidoarjo. Kerja keras dan dukungan dari masyarakat luas akhirnya Pemkab Sidoarjo diganjar penghargaan oleh Kemendagri," kata Gus Muhdlor.
Menurut Gus Muhdlor, kerja birokrasi tidak akan efektif bila kontrol dari masyarakat lemah. Oleh karenanya, ia selalu meminta kepada warga Sidoarjo untuk terus mengawal kinerja pemda.
Bupati alumni Fisip Unair Surabaya itu mempersilahkan kepada masyarakat untuk terlibat aktif dalam mengawal pembangunan yang saat ini tengah berjalan. Hal itu dia ungkapkan agar birokrasi tidak terlena dengan berbagai bentuk penghargaan yang telah diterima Pemkab Sidoarjo.
Untuk menjaga konsistensi dan meningkatkan kinerja, Gus Muhdlor membuka selebar-lebarnya kanal komunikasi dengan masyarakat. Warga Sidoarjo bisa menyampaikan masukan, saran, kritik melalui layanan call center 112 yang bisa diakses 24 jam. Bahkan masyarakat bisa langsung komunikasi lewat media sosial Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor untuk menyampaikan uneg-unegnya.
"Substansinya kita kerja di pemerintahan ini adalah sebagai pelayan dan abdi masyarakat. Oleh sebab itu tujuan utama ini jangan sampai bergeser. Itu saja pesan saya kepada teman-teman birokrasi. Dan untuk warga Sidoarjo mari terus mengawal kerja kami. Sidoarjo bisa lebih baik dengan catatan birokrasinya sehat dan masyarakatnya peduli dengan pemkab," pungkasnya. (Ir).