Buka bersama (bukber) di Omah Lawas, Kota Kediri, Jawa Timur, yang dihadiri para Relawan Suket Teki Nusantara (RSTN), Minggu (16/4).(ft/Rohmad) |
KEDIRI||KABARZINDO.com-Organisasi kemanusiaan Relawan Suket Teki Nusantara (RSTN) mendukung program pihak Kepolisian dengan mewujudkan pemeliharaan keamanan dan ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) yang salah satunya mendorong pelaksanaan siskamling dalam pengamanan lingkungan dan kegiatan masyarakat
Heru Wijaya, Ketua Umum RTSN mengungkapkan, dukungan Harkamtibmas terhadap pihak Kepolisian bertujuan menciptakan situasi yang aman dan kondusif serta memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H Tahun 2023 M.
" Meski organisasi kami bergerak di bidang kemanusiaan, kami juga mendukung program pihak Kepolisian dalam mewujudkan Harkamtibmas jelang Lebaran" kata Heru, usai buka bersama (bukber) di Omah Lawas, Kota Kediri, Jawa Timur, Ming gu malam (16/4).
Untuk mewujudkan semua itu, kata Heru, pihaknya dalam waktu dekat akan melakukan Memorandum of Understanding (MoU) terhadap masing-masing Polres di wilayah Eks Karisedenan Kediri dan Madiun.
" Harapanya dari MoU nanti, Relawan kami di masing-masing wilayah akan ikut menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan masing-masing. Karena, jelang Lebaran sangat rentan dengan tindak kejahatan" harapnya.
Terakhir, kata Heru, dengan dilibatkan nya Relawan Suket Teki Nusantara dalam Harkamtibmas, akan mampu mewujudkan situasi aman dan kondusif.
Sekedar diketahui, acara Bukber yang digelar Relawan Suket Teki Nusantara, dihadiri puluhan Relawan dari berbagai wilayah, diantaranya, Kediri Kota/Kabupaten, Nganjuk, Blitar, Tulungagung, Trenggalek, Madiun dan Magetan.
Saat acara berlangsung, juga diselingi pemberian paket Lebaran terhadap para Relawan yang hadir.
Reporter:mad