Kapolresta Sidoarjo beserta ibu Bhayangkari juga bu Dewi dari Siantar Top yang memberikan aneka bingkisan dan seragam sekolah,di posko penampungan, Jumat (28/10/2022) pukul 17.30 WIB. foto:tri |
Sidoarjo, kabarzindo.com- Ratusan anak-anak di RT 22 sampai RT 24 RW 06 Dusun Mlaten Desa Sidokepung Kec Buduran Sidoarjo, kembali tersenyum bahagia atas kehadiran Kapolresta Sidoarjo beserta ibu Bhayangkari juga bu Dewi dari Siantar Top yang memberikan aneka bingkisan dan baju seragam sekolah,di posko penampungan, Jumat (28/10/2022) pukul 17.30 WIB.
Sebelumnya, pihak TNI-Polri bersama stake holder terkait juga memberikan trauma healing kepada anak-anak di Posko tanggap bencana. Sementara di sisi lain, upaya pembenahan rumah-rumah warga yang rusak akibat diterjang angin puting beliung masih terus berlangsung.
Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro mengatakan, pihaknya terus melakukan pendampingan ke warga terdampak bencana puting beliung. Termasuk kali ini, bersama pihak terkait berikan trauma healing dan memulihkan kembali semangat anak-anak di lokasi terdampak puting beliung.
“Semangat anak-anak di sini harus kembali tumbuh. Termasuk proses belajar mengajar, semangat bermain dan menghilangkan rasa trauma akan bencana yang sempat dialami di wilayahnya. Karenanya kami hadir kembali untuk berikan bantuan berupa tas dan snack untuk anak-anak,” jelas Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro.
Bencana puting beliung yang melanda Desa Sidokepung dan Desa Entalsewu Kecamatan Buduran Sidoarjo menyebabkan ratusan rumah rusak. Akibatnya ratusan Kepala Keluarga harus tinggal di posko pengungsian.
Hal tersebut membuat anak-anak disana kehilangan peralatan sekolah karena ikut porak poranda terkena keganasan angin puting beliung. Pihak Polresta Sidoarjo menggelar aksi sosial dengan datang ke warga yang terkena bencana.
Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro bersama ibu Bhayangkari membagikan ratusan baju seragam sekolah untuk anak-anak di posko pengungsian. Selain baju seragam sekolah, Kapolresta juga membagikan makanan ringan (snack) kesukaan mereka.
"Kita peduli dengan masalah pendidikan mereka, bantuan peralatan sekolah seperti baju seragam sekolah hari ini tadi kami distribusikan," ucapnya.
Sementara itu, Maritza yang duduk dibangku sekolah kelas V Sekolah Dasar, tinggal di RT 24 Dusun Mlaten, merasa sangat senang mendapatkan bingkisan dari bapak polisi berupa baju seragam sekolah. Selain baju seragam sekolah kemarin juga mendapatkan tas sekolah beserta alat-alat tulis.
" Saya sangat senang mendapat baju seragam dari bapak polisi. Kemarin kami juga mendapatkan tas sekolah serta bingkisan snack om dan besok waktu sekolah saya akan pakai baju seragam baru. Terimakasih bapak polisi yang sudah memberikan kami baju sekolah,"ucapnya.
Reporter:tri