Sidoarjo,kabarzindo.com-Ramil 0816/07 Krembung telah siap penyambutan pasukan pembukaan TMMD ke 14 Tahun 2022 yang dilaksanakan oleh kodim 0816/ Sidoarjo. Pembukaan TMMD ke 114 di Alun - alun Kab. Sidoarjo pada hari Selasa tanggal 26 Juli 2022. Kegiatan TMMD ke 114 sendiri akan dilaksanakan di desa Rejeni Kec. Krembung.
Adapun sasaran yang akan dilaksanakan oleh TNI dalam kegiatan TMMD ke 114 kali ini yaitu perbaikan rumah warga 15 unit, pembangunan plengsengan, paving halaman SDN 1 Rejeni dan jalan, PJU dan pamsimas
Dalam pelaksanaan nya TMMD ke 114 kali ini dengan 110 anggota yang terdiri dari pasukan Yonarhanud 8/MBC, Brigif Marinir 2, dan Yonif 516/CY.
Sebelum pembukaan kegiatan TMMD ini , Ramil0816/07 Krembung beserta Pemerintahan desa Rejeni serta warga telah mempersiapkan diri dalam menyambut TMMD ke 114 ini. rencana Pasukan yang akan menginap di rumah- rumah warga selama kegiatan TMMD ini. sampai dengan saat ini situasi tetap aman dan kondusif untuk pelaksanaan TMMD.
Reporter:tim