Kecelakaan melibatkan dua sepeda motor di Jalan Raya Pilang Kec Wonoayu Kab Sidoarjo,Sabtu (02/4/2022).foto:tri |
Sidoarjo,kabarzindo.com - Kecelakaan melibatkan dua sepeda motor di Jalan Raya Pilang Kec Wonoayu Kab Sidoarjo,Sabtu (02/4/2022), sekitar pukul 19.00 WIB.
Akibat kecelakaan tersebut, satu pengendara motor bernama Richard brega (49) warga Desa Sragi Kec Songgon Kab Banyuwangi,tewas di tempat.
Kanit Laka Polresta Sidoarjo,AKP Sugeng Sulistyono menjelaskan,
kecelakaan bermula saat motor Honda Revo warna merah nopol P 2258 YB yang dikendarai Richard brega berjalan keluar dari gang Al Hidayah RT 03 RW 02 Desa Pilang,hendak menyebrang dari arah Selatan ke arah Utara.
Dengan kecepatan sedang dan tidak memperhatikan kendaraan sepeda motor honda PCX warna hitam nomor Pol AG 6827 VBO yang di kendarai Denny Andrianto (32) warga Ngangkatan Kec Rejoso Kab nganjuk,yang
melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Timur menuju Barat, melalui Jalan Raya Pilang.
Sesampainya di depan gang Al Hidayah terjadi tabrakan samping kiri.
"Korban Richard Brega keluar dari gang arah Selatan ke arah Utara hendak menyebrang. Sementara lawannya dari arah Timur menuju arah Barat melaju dengan kecepatan tinggi ," ujarnya.
Richard Brega meninggal di lokasi karena menderita pendarahan hebat di kepala. "Lawannya mengalami luka-luka ringan," AKP Sugeng Sulistyono.
Selanjutnya, jenazah Richard Brega dibawa ke Rumah Sakit Anwar Medika Krian Sidoarjo,untuk dilakukan visum jenazah.Penyebab terjadinya kecelakaan diduga kurang hati-hatinya pengendara motor nopol P 2258 YB.Saat ini kasus laka lantas tersebut di tangani Unit Laka Satlantas Polresta Sidoarjo.
Reporter:red